Selamat Datang Di Blog Ini, Semoga Informasi Ini Bermanfaat Untuk Anda

Minggu, 23 September 2012

Efek Produk Susu Bagi Diet Anda


VeHealth - Diet dengan mengguanakan produk susu rendah lemak seperti atau yogurt ternyata tidak menjadikan Anda langsing seketika. Beberapa peneliti memang menyarankan susu atau yogurt untuk membuat perut kenyang lebih lama, namun tidak secara langsung melangsingkan badan.

Dr Frank Hu, seorang peneliti nutrisi dari Harvard School of Public Health di Boston menyebutkan, “Hasil dari apakah produk susu rendah lemak itu masih tidak konsisten, secara keseluruhan, saya pikir bukti tidak mendukung klaim bahwa produk susu yang bermanfaat untuk menurunkan berat badan."

Demikian disitat dari Foxnews. Peneliti menemukan produk susu tampaknya memberi beberapa keuntungan dalam jangka pendek, tapi sebaliknya, menambahkan lebih banyak susu, yogurt dan keju tidak membantu orang menurunkan berat badan atau mempertahankannya.

Bagi orang yang ingin mengontrol berat badan, menambahkan susu ke dalam diet adalah ide yang baik. Namun, jika mereka ingin menambah produk susu lain, mereka harus mengurangi asupan gula atau protein dari daging olahan lain. Susu memang tidak memberikan efek secara langsung terhadap penurunan berat badan, namun pasti bermanfaat bagi kesehatan Anda. (ka)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...