Selamat Datang Di Blog Ini, Semoga Informasi Ini Bermanfaat Untuk Anda

Minggu, 23 September 2012

Anak Obesitas Tak Dapat Bedakan Rasa


VeHealth - Sebuah studi baru menunjukan bahwa anak obesitas memiliki sensitivitas rasa yang kurang dibandingkan yang memiliki berat badan normal. Para orangtua tentu patut waspada dan mengontrol pola makan anak.

Kemampuan anak obesitas untuk membedakan lima rasa pahit, manis, asin, asam, dan gurih berkurang akibat dari gaya makan dan jumlah makanan yang dikonsumsi. Hasil didasarkan pada studi dari 94 anak dengan berat badan normal dan 99 anak obesitas pada usia 6 sampai 18 yang dalam keadaan sehat dan tidak mengambil obat.

Peserta mencicipi 22 "strip rasa" yang ditempatkan di lidah -untuk masing-masing dari lima sensasi rasa, ada empat strip dari berbagai intensitas - misalnya, strip sangat asin, strip asin, strip agak asin, dan sedikit asin, ditambah dua strip kosong. Anak-anak diminta untuk mengidentifikasi rasa strip masing-masing. Anak-anak dan mereka yang lebih remaja lebih baik dalam memilih selera yang tepat, demikian yang dilansir
Foxnews.

Anak-anak obesitas ditemukan secara signifikan lebih sulit untuk mengidentifikasi sensasi rasa yang berbeda dibandingkan dengan lebih dari 14 anak-anak dengan berat badan normal. Penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa kepekaan yang meningkat terhadap sensasi rasa yang berbeda dapat membantu mengurangi jumlah makanan yang dikonsumsi. (ka)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...