VeHealth.com - Anda mau terlihat cantik layaknya bintang Hollywood? Aktris cantik
Jessica Alba memberikan tips untuk tetap menjaga kecantikannya. Wanita
bernama asli Jessica Marie Alba itu rajin membersihkan wajahnya setiap
malam. Selain itu, ia banyak miunm air putih. Menggunakan tabir surya
adalah kunci utama menjaga penampilannya.
Tips kecantikan Alba itu
ternyata didapatkannya dari sang ibu. “Saya suka menggunakan tabir
surya yang tidak terlalu berat di kulit, jadi saya menggunakan tabir
surya milik anak saya,” katanya seperti dilansir dari Stylist.com.
Cara
ampuh lainnya, Alba selalu menjaga kesegaran wajahnya dengan
menggunakan lipstick. Perona bibir bagi Alba adalah “senjata ampuh”.
Selain digunakan di bibir, lipstick juga diaplikasikan ke mata sebagai
pengganti eye shadow yang lebih tahan lama. Alba juga mengoleskan perona
bibir ke pipinya agar wajahnya terlihat segar alami.
Alba mengatakan, ia mendapatkan tips itu dari sang nenek. “Sebelum ada pewarna pipi, nenek saya selalu menggunakan lipstick untuk bibirnya, pipinya, dan matanya. Hingga saat ini, saya masih menggunakan cara kuno tersebut,” ungkapnya.
Sumber: akhatam.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar