Selamat Datang Di Blog Ini, Semoga Informasi Ini Bermanfaat Untuk Anda

Senin, 03 Desember 2012

Rumus Tidur untuk Atasi Sakit Tanpa Obat

VeHealth - Jika Anda merasa tidak enak badan, jangan cepat mengambil obat untuk mengatasinya. Cukup kembali ke tempat tidur, dan melanjutkan istirahat kembali.
Menambahkan waktu tidur setidaknya dua jam, lebih efektif untuk menghilangkan sakit. Demikian hasil studi terbaru yang dilakukan oleh para peneliti dari Henry Ford Hospital di Detroit, Amerika, seperti dilansir Daily Mail
Pada penelitian sebelumnya, para ahli menemukan jika kurangnya waktu tidur, memang mengakibatkan seseorang, terutama wanita, lebih cepat merasakan sakit. Selain itu, pada mereka yang kerap mengalami nyeri punggung, dihubungkan dengan kurangnya waktu istirahat. 
Menindaklanjuti penelitian ini, mereka kemudian melakukan pengamatan pada 18 orang responden. Pengamatan pola tidur yang meliputi gelombang otak, gerakan mata, detak jantung, dan kerja otot tubuh ini dilakukan selama empat hari.
Dan ternyata, pada mereka yang memiliki waktu tidur 10 jam, lebih dapat menahan rasa sakit. Dibandingkan dengan mereka yang hanya tidur selama delapan jam atau kurang. 
Dr Timothy Roehrs, mengatakan bahwa penelitian ini mengungkap pentingnya istirahat untuk mengurangi sensitivitas terhadap rasa sakit, dibandingkan dengan penggunaan obat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...